Di tengah pandemi, sekolah online menjadi alternatif bagi sekolah dan siswa untuk terus melaksanakan kegiatan belajar mengajar. Hal ini menimbulkan masalah baru, sebagian orang tua mengeluhkan terkait kuota internet semenjak kegiatan belajar mengajar dilaksanakan dari rumah.
Atas masukan dari warga, Pemerintah Desa Sumberagung Kecamatan Gandusari Kabupaten Blitar memberikan fasilitas Wi-Fi gratis bagi pelajar dan mahasiswa. Rencananya Pemdes Sumberagung akan menyediakan fasilitas internet gratis di 6 titik selain fasilitas internet gratis yang telah disediakan di kantor desa.
Fasilitas tersebut dapat diakses secara gratis dan harapannya dapat meringankan beban orang tua dan pelajar/mahasiswa terkait kuota internet untuk belajar atau sekolah online. Pemdes Sumberagung berupaya untuk memasang jaringan internet yang cukup kencang serta kapasitas yang cukup untuk diakses banyak orang.
Internet gratis ini bisa diakses oleh pelajar dan mahasiswa mulai pukul 07.00 WIB hingga pukul 20.00 WIB, kecuali tanggal merah. Meski gratis, warga yang menggunakan fasilitas internet gratis diwajibkan mematuhi protokol kesehatan. Diantaranya wajib memakai masker, cuci tangan, dan jaga jarak.
Sebelumnya, Pemerintah Desa telah menyalurkan bantuan bagi warga yang terdampak Covid-19 mulai dari pembagian vitamin untuk seluruh masyarakat, masker, dan bantuan langsung tunai. Di samping itu Pemdes Sumberagung juga melaksanakan penyemprotan disinfektan secara rutin di lingkungan desa sebagai upaya mencegah penularan virus corona.